DPMPTSP Aceh Barat Luncurkan “BINVEST ANYWHERE”: Edukasi Investasi Kini Hadir di Ruang Publik

Meulaboh — Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Aceh Barat meluncurkan program inovatif bertajuk “B-INVEST ANYWHERE” (Bincang Investasi di Mana Saja), sebuah inisiatif untuk mengubah cara pemerintah berkomunikasi dengan publik terkait investasi dan perizinan usaha.

 

Inilah cara baru Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Aceh Barat memperkenalkan investasi kepada publik. Melalui program bertajuk “B INVEST ANYWHERE” — singkatan dari Bincang Investasi di Mana Saja — DPMPTSP mencoba memindahkan diskusi investasi dari ruang rapat yang kaku ke ruang publik yang terbuka dan akrab.

 

Berlangsung di tengah kemeriahan Pekan Kebudayaan Aceh Barat (PKAB) di Lapangan Teuku Umar, kegiatan ini dikemas dalam format santai dengan tagline “Ngobrol Investasi bersama DPMPTSP”. Edisi perdana menghadirkan Kepala DPMPTSP Aceh Barat, Edy Juanda, AP., M.Si, sebagai narasumber dan Marpandi sebagai pemandu acara (13/10/2025).

 

“Melalui program seperti ini, kami ingin menunjukkan bahwa izin usaha bukan sekadar syarat administratif, tetapi kunci untuk mendapatkan dukungan pemerintah seperti KUR dan berbagai peluang investasi.” ujar Edy Juanda.

 

Program ini menjadi langkah nyata DPMPTSP dalam menghadirkan pendekatan baru berbasis edukasi publik dan digitalisasi layanan. Melalui sistem daring yang terus dikembangkan, masyarakat kini dapat mengurus izin usaha tanpa harus antre di kantor.

 

Menjawab pertanyaan salah satu penonton, Latifah, mengenai biaya perizinan, Edy menegaskan bahwa seluruh layanan perizinan di DPMPTSP Aceh Barat tidak dipungut biaya.

 

“Jangan gunakan calo. Hubungi kami langsung, bahkan jika perlu, petugas akan datang ke rumah warga untuk membantu proses pengurusan izin,” jelasnya.

 

Selain mengedukasi publik, DPMPTSP Aceh Barat juga aktif memfasilitasi produk-produk UMKM lokal agar dapat menembus pasar modern seperti Suzuya dan Indomaret. Upaya ini menjadi bagian dari strategi daerah dalam memperkuat ekonomi lokal dan membuka ruang kolaborasi antara pelaku usaha besar dan UMKM.

 

Acara B INVEST ANYWHERE disiarkan secara live streaming melalui kanal YouTube DPMPTSP Aceh Barat, memastikan pesan tentang kemudahan layanan publik dan semangat investasi inklusif menjangkau masyarakat yang lebih luas.

 

Dengan membawa diskusi investasi keluar dari ruang rapat menuju ruang publik, DPMPTSP Aceh Barat menegaskan komitmennya untuk membangun birokrasi yang terbuka, partisipatif, dan adaptif terhadap perubahan zaman.

“Investasi bukan hanya soal modal, tapi tentang keberanian membuka akses dan membangun literasi baru bagi masyarakat,” kata Edy.

 

Tak hanya soal perizinan, DPMPTSP Aceh Barat juga menampilkan peran barunya dalam menghubungkan UMKM dengan pasar modern. Beberapa produk lokal kini tengah difasilitasi untuk masuk ke jaringan Suzuya dan Indomaret. “Kami ingin pelaku usaha kecil naik kelas, dan kami bantu menjembatani itu,” tutup Edy Juanda.